Selasa, 16 September 2014

Peran Televisi

Peran Televisi

Pentingnya Media Televisi Dalam Dunia Pendidikan Seiring dengan kemajuan jaman dan perkembangan arus globalisasi, maka sangatlah besar peran media televisi untuk mempengaruhi perkembangan pendidikan anak. Seiring dengan kemajuan jaman dan perkembangan arus globalisasi, maka sangatlah besar peran media televisi untuk mempengaruhi perkembangan pendidikan anak Dalam mendampingi anak menikmati tontonan televisi, peran orang tua sangatlah penting. Karena bila tidak didampingi orang tua, tontonan yang seharusnya belum memenuhi usia anak, anak melihat langsung akan berpengaruh pada kejiwaan anak itu. Misalnya tontonan film horor,
jika disaksikan oleh anak dibawah umur 6 tahun, anak tersebut menjadi penakut. Tontonan yang bersifat pornoaksi, jika ditonton oleh anak usia remaja, jika tidak diarahkan orang tua akan sangat berbahaya. Anak itu cenderung meniru atau mencoba apa yang dilihatnya. Tetapi jika orang tua mendampingi, orang tua bisa menjelaskan yang mana boleh ditiru dan mana ! yang tidak boleh diikuti. Namun demikian media televisi sangtlah besar perannya dalam mendidik dan mempengaruhi perkembangan jiwa anak.( http://www.e-dukasi.net/artikel/index.php?id=12)
Peran televisi dalam dunia pendidikan bisa dikatakan sangatlah sedikit, mengapa bisa demikian karena kebanyakan televisi di Indonesia hanya berorientasikan pada keuntungan materi semata. Acara-acara televisi yang ada saat ini hanya berisikan program-program yang tidak jelas seperti sinetron, infotainment dan apabila ada berita isinya pun tentang kriminal semata.
Di dunia pendidikan peran televisi antara lain adalah memberikan informasi kepada para penerima pesan seperti acara laptop Si Unyil, Dunia Air dll. Peran yang lain adalah menyampaikan materi seperti di salah satu televisi swasta yang di pagi hari mengajarkan bahasa inggris, ada juga kuis cerdas cermat yang memberikan hiburan sekaligus ilmu kepada kita karena mempertandingkan orang dewasa dengan anak kelas 5 SD. Ada pula yang menyampaikan pesan-pesan moral kepada para penonton televisi seperti acara Minta Tolong yang mengajarkan kita agar bisa menolong orang yang membutuhkan pertolongan dengan ikhlas.
Peran diatas adalah dari televisi swasta yang berorientasikan pada hiburan, kita belum melihat dari televisi pendidikan seperti TV Education (TV E), ada juga TVRI yang banyak pula acara-acara pendidikan, ada pula Geographic Channel, Discovery Channel, maupun acara-acara local lainnya.
Perihal penggunaan televisi, khususnya di sekolah, memang besar sekali manfaatnya, seperti diungkapkan oleh Dr. Oemar Hamalik (dalam Darwanto, 2007:125) sebagai berikut :
• Televisi bersifat langsung dan nyata
• Televisi memperluas tinjauan kelas
• Televisi dapat menciptakan kembali semua peristiwa yang lalu
• Televisi dapat menunjukkan banyak hal dan segi
• Televisi menarik minat bukan saja bagi anak-anak tetapi juga orang dewasa
• Televisi mampu memberi bantuan pada guru
• Televisi mampu membawa sumber-sumber yang ada di masyarakat kedalam kelas
• Masyarakat akhirnya mengerti tentang sekolah secara nyat. (Al)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar